Minggu, 23 Oktober 2011

Pantai Nunsui, Tempat Wisata Idaman Warga Kupang

Berpayung langit cerah, dan pantai yang dangkal dengan hamparan pasir putih dan karang. Itulah Pantai Nunsui di Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Bermain air biasanya menjadi pilihan utama warga yang datang ke Pantai Nunsui. Meski ada juga yang sekadar berjalan di pantai di antara gumpalan rumput laut yang terempas.

Kendati jadi tempat melepas kejenuhan, sebagian pengunjung menyayangkan ketiadaan campur tangan pemerintah setempat dan membiarkan swasta mengelolanya dengan fasilitas minim.

Jarak dari Kupang menuju pantai hanya terpaut tiga kilometer. Dekatnya jarak dan akses masuk gratis membuat Pantai Nunsui yang berhias pohon lontar dan beringin ini, hampir setiap hari tak luput dari kunjungan wisatawan domestik untuk pelepas lelah bersama keluarga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar